Mengenai Saya

Artikel-Artikel yang saya posting ini adalah Pertanyaan -pertanyaan yang sering diajukan (FAQ=Frequently Asked Question) kepada Umat Islam baik oleh Muslim dan Non Muslim. ini adalah sebagian besar adalah sumber nya dari WWW.IRF.net pada bagian FAQ yang sudah saya terjemahkan. tujuan dari artikel ini sendiri tidak bermaksud menjelek-jelekkan agama lain tapi sebatas pada pembelaan dengan memberikan jawaban terhadap pertanyaan seputar Islam dan Mencari Kebenaran. Terima Kasih jika Anda bersedia memberikan komentar dengan kata kata yang baik.

Selasa, Desember 07, 2010

Tidak ada yang baru dalam al-Quran?

Al-Quran, Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru

Sebagai tambahan atas tuduhan bahwa tidak ada yang baru di dalam al-Quran, faktanya al-Quran memuat informasi-informasi yang tidak terdapat dalam kitab-kita suci sebelumnya. Al-Quran memaparkan secara terperinci tentang kisah nabi Zakaria as, dan kelahiran Maryam yang berada di bawah asuhan Zakaria as. [3:35-37] Informasi mengenai Maryan sendiri banyak ditemui diberbagai tempat dan menjadi salah satu nama surah ke 19 dalam al-Quran. Suatu paparan informasi yang tidak ditemukan, bahkan dalam Perjanjian Baru sekali pun. Lalu dari manakah Muhammad saw mendapatkan informasi seperti itu kalau bukan dari Dia Yang maha Tahu, Allah swt.

Di dalam perjanjian Lama, Kitab Keluarab, disebutkan bahwa yang mengangkat Musa as sebagai anak adalah putri Firaun (Keluaran 2 : 5-7 atau Perjanjian Baru, Kisah Para Rasul 7 : 21). Ini berbeda dengan informasi di dalam al-Quran yang menyatakan bahwa istri Firaun lah yang sebenarnya mengadopsi Musa as., bukan putrinya. [28:9] Demikian pula dalam kitab yang sama disebutkan bahwa pembuat patung anak sapi yng disembah baniisrael adalah Harun as (keluaran 32:3,4 dan 35), berbeda dengan paradoksal yang tertera di Bible justru Harun adalah orang yang sangat mengecam penyembahaan patung itu. [20:85-88]

Jika benar al-Quran telah menukil dan menyadur apa yang terdapat di dalam Injil, alasan apa yang mebuatnya tidak menyadur konsep Trinitas yang merupakan prinsip paling fundamental dalam ajaran Kristen? Mengapa al-Quran sama sekali tidak mengambil prinsip-prinsip akidah Kristen seperti penyaliban, konsep keselamatan, dosa warisan, dan ketuhanan Almasih?

Nabi dalam pandangan Islam

Dalam pandangan al-Quran, para nabi utusan Allah adalah tipe ideal dari moralitas yang harus diteladani. Kedudukan mereka yang sangat luhur dalam pandangan al-Quran justru bertolak belakang dengan apa yang tersurat dalam Bible. Bible kerap mengaitkan berbagai perbuatan nista Nabi Luth as dengan kedua putrinya di dalam Bible (Kitab Kejadian 9 :20-21), Nabi Nuh (kejadian 9:20-21), Nabi Daud (2 Samuel 11:2-5 dan 2 Samuel 6 : 20), lalu bandingkan dengan apa yang terdapat di dalam al-Quran mengenai keteladanan dan kemuliaan Nabi Luth as pada surah al-Araf : 80 dan Al-Anbiya: 74.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar